Menu

Dark Mode
Perkuat Kerja Sama, Pemprov Lampung dan Jateng Teken Sejumlah Kesepakatan Strategis Natal Oikoumene Lampung 2025, Momentum Perekat Silaturahmi dan Kepedulian Sosial Kisah Gen Z Perintis Warung Soto Cik Luky Nasib Ratusan Honorer Non Database Pemkot Metro di Ambang Keputusasaan Propam Polda Lampung Hentikan Laporan Dugaan Pelanggaran Disiplin Oknum Polisi, Ada Apa? Puluhan Warga Lampung Boyong Doorprize Gebyar Samsat 2025 ; Taat Pajak Dapat Hadiah!

Lampung

Upaya Tekan Angka Pengangguran, Disnaker Bandar Lampung Genjot Jumlah Investasi

badge-check


					Upaya Tekan Angka Pengangguran, Disnaker Bandar Lampung Genjot Jumlah Investasi Perbesar

InfoPresisi, Bandar Lampung – Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Bandar Lampung berkomitmen mendongkrak jumlah investasi dan menyerap tenaga kerja lokal, sebagai upaya menekan angka pengangguran di kota setempat.

Kepala Disnaker Kota Bandar Lampung, M. Yudi mengatakan, investasi memiliki peran penting dalam membuka lapangan kerja baru. Menurut dia, banyaknya investor yang masuk akan berimbas pada pertambahan kebutuhan tenaga kerja. Hal itu otomatis membuka kesempatan bagi masyarakat lokal untuk dapat diberdayakan.

“Dalam menanggulangi pengangguran di Kota Bandar Lampung, kami sangat mengharapkan adanya peningkatan investasi. Dengan begitu, akan tercipta lebih banyak lapangan kerja yang dapat menyerap tenaga kerja lokal,” papar Yudi.

Kendati demikian, Yudi juga menekankan, pentingnya pengawasan dalam proses perizinan usaha. Ia meminta agar Tim Badan Koordinasi Penataan Ruang Daerah (BKPRD) dapat memperjelas dan memperketat regulasi perizinan, sehingga perusahaan yang beroperasi di Bandar Lampung akan lebih memprioritaskan tenaga kerja lokal.

“Pada saat pengurusan perizinan usaha, kami berharap ada kejelasan aturan agar tenaga kerja lokal lebih diutamakan untuk dipekerjakan,” jelasnya.

Yudi optimistis dengan meningkatnya investasi, Kota Bandar Lampung akan memiliki banyak lapangan kerja baru ke depannya. Ia berharap, angka pengangguran di Kota Tapis Berseri di tahun mendatang akan dapat terus ditekan.

“Harapan kami, dengan banyaknya lapangan kerja baru di Kota Bandar Lampung, angka pengangguran dapat semakin berkurang,” tutupnya.(*)
[Ari]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Read More

Perkuat Kerja Sama, Pemprov Lampung dan Jateng Teken Sejumlah Kesepakatan Strategis

7 January 2026 - 03:54 WIB

Natal Oikoumene Lampung 2025, Momentum Perekat Silaturahmi dan Kepedulian Sosial

7 January 2026 - 03:47 WIB

Propam Polda Lampung Hentikan Laporan Dugaan Pelanggaran Disiplin Oknum Polisi, Ada Apa?

22 December 2025 - 01:41 WIB

Puluhan Warga Lampung Boyong Doorprize Gebyar Samsat 2025 ; Taat Pajak Dapat Hadiah!

16 December 2025 - 09:19 WIB

Bantah Isu Rangkap Jabatan Kepsek di SD Bandar Lampung, Mulyadi : Sifatnya Sementara

10 December 2025 - 09:25 WIB

Trending on Lampung